Peracik Bumbu Indomie Tutup Usia, Berikut Sosok Dibalik Pembuat Bumbu Lezat Indomie

Posting Komentar



Jakarta
 - 
Peracik Bumbu Indomie Nunuk Nuraini meninggal dunia kemarin pagi.Kabar duka ini dibenarkan oleh PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk tempatnya bekerja.

Dikutip dari CNN Indonesia (27/1)pihak Indofood membenarkan kabar bahwa peracik bumbu Indomie Nunuk Nuraini meninggal dunia pada Rabu (27/1). Nunuk disebut meninggal dunia pada pukul 14.55 WIB pada usia 59 tahun.

"Benar, Ibu Hj Nunuk Nuraini wafat hari ini dan pulang dengan tenang ke pangkuan Allah SWT," kata Agus Suprapta, HR Divisi Mi Instan PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk dalam pernyataannya kepada CNNIndonesia.com, Rabu (27/1).

"Ibu Hj NUNUK NURAINI wafat hari ini Rabu, 27 Januari 2021 pukul 14.55 WIB dalam usia 59 Tahun. Beliau bekerja di PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk, Divisi Mi Instan," lanjutnya.

"Mohon doanya. Semoga almarhumah husnulkhatimah, diterima Ibadah dan amalan baiknya, diampuni semua dosa-dosanya, dan ditempatkan di surga-Nya, dan untuk keluarga almarhumah yang ditinggalkan diberikan kekuatan iman dan ketabahan," kata Agus.

Nunuk Nuraini Peracik Indomie Meninggal Dunia Foto: Twitter @lailadimyati

Sebelumnya diberitakan bahwa kabar peracik bumbu Indomie Nunuk Nuraini meninggal dunia ramai di media sosial.

Nama Nunuk Nuraini bukan sosok baru di dunia kuliner. Ia merupakan peracik bumbu Indomie yang diproduksi PT Indofood Sukses Makmur Tbk, salah satu perusahaan mi instan besar di Indonesia. 

Namanya mulai diketahui publik lewat kicauan dari akun Twitter @dittameliaa pada Juni lalu. Kala itu, sang pemilik akun mengunggah sebuah foto Nunuk sedang memegang Indomie di tangannya seraya menuliskan keterangan 'Pahlawanku'.
Unggahan itu sempat viral dan mendapatkan likes dari sekitar 40 ribu orang serta dibagikan sebanyak 14 ribu kali.

Kini, usai kabar soal kepergian Nunuk mencuat di media sosial, sejumlah netizen pun menyampaikan duka cita mereka.

"Alfatihah, semoga husnul khotimah untuk Ibu Nunuk Nuraini. Terima kasih atas perjuangan dan pengabdiannya dalam meracik dan mewujudkan ragam rasa Indomie.," komentar seorang netizen.

Tak sedikit netizen yang baru mengetahui jika almarhumah adalah sosok peracik bumbu Indomie yang mereka gemari. Bahkan dimakan hampir setiap hari.

Sumber : detikfood.com - cnnindonesia.com

Related Posts

Posting Komentar